Konsep Basis Data

Selasa, 11 September 2012

Sistem Basis Data adalah suatu sistem yang menyusun dan mengelola data - data menggunakan komputer untuk menyimpan atau merekam serta memelihata data operasional lengkap sebuah organisasi atau perusahaan sehingga mampu menyediakan informasi yang optimal yang diperlukan oleh pemakai untuk proses pengambilan keputusan.
Jadi alasan mengapa menggunakan sistem basis data karena dengan menggunakan sistem basis data maka pengoalahan maupun penyusunan data - data yang ada semakin bisa diatur dan ketika data - data itu dibutuhkan maka dengan cepat data - data tersebut dapat di cari dengan mudah.
Sistem basis data juga memiliki kelebihan dan kekurangan.

Kelebihan :
1. Mengurangi kerangkapan data
2. Mencegah ketidakkonsistenan
3. Keamanan data dapat terjaga
4. Integritas dapat dipertahankan
5. Data dapat digunakan bersama-sama
6. Menyediakan recovery
7. Memudahkan menerapkan standarisasi
8. Data bersifat mandiri
9. Keterpaduan dapat terjaga

Kekurangan :
1. Diperlukan tempat penyimpanan yeng besar
2. Diperlukan tenaga yang terampil dalam mengolah data
3. Perangkat lunaknya mahal
4. Kerusakan di sistem basis data mempengaruhi departemen yang terkait

0 komentar:

Posting Komentar